Halaman

Iklan

Kamis, 24 September 2009

Cara Mendownload Video Dari Youtube.com

Salah satu situs video terbesar di dunia yang ada saat ini adalah Youtube.com. Berbagai macam jenis video seperti video tutorial, film, berita, olahraga dan lain-lain dapat anda tonton di sana. Menonton video secara online memang menyenangkan, tetapi tentu saja kita akan merasa sangat kurang nyaman karena video yang sedang main itu tersendat-sendat karena harus menyelesaikan buffering terlebih dahulu. Untuk mengatasi hal ini kita harus menyimpan video itu ke komputer kita dengan cara mendownloadnya.

Ada beberapa software yang bisa digunakan untuk mendownload video dari Youtube. Akan tetapi pada tips kali ini saya hanya memakai software dari Youtube Downloader. Mendownload video menggunakan software ini sangat mudah, selain itu anda bisa mengconvert atau merubah file video itu ke berbagai macam format sehingga bisa disimpan ke berbagai macam alat seperti CD, MP4, MP5 dan lain-lain. Baiklah, silakan simak tips atau cara mendownload Video dari Youtube.com berikut ini:

1. Pertama-tama yang harus anda lakukan adalah mendownload software Youtube Downloader pada situs resminya. Jika anda kesulitan mencarinya, silakan klik aja link ini.
2. Anda juga harus mempunyai software Flayer Video untuk dapat memainkan videonya nanti. Contohnya saja FLV Player yang bisa anda download di internet.
3. Setelah keduanya anda punyai, sekarang silakan kunjungi situs Youtube.com dan pilihlah video yang ingin anda download.
4. Klik dua kali Youtube Downloader yang sudah anda install di komputer.
5. Arahkan mouse ke link video yang ingin anda download kemudian klik kanan. Pilih copy link location lalu Paste kan ke kotak isian Enter Video URL pada Youtube Downloader. Klik OK. Maka segera proses download akan berlangsung.
6. Setelah download selesai, untuk memainkan videonya anda bisa menggunakan Flayer Video tadi. Selesai.

Cara Merubah Atau Mengconvert Format Video Agar Bisa Dimainkan Pada MP5

  1. Klik dua kali Software Youtube Downloader.
  2. Centang tulisan ‘Convert Video From File’.
  3. Klik kotak berisi titik-titik pada Select Video File lalu carilah file video yang ingin anda convert.
  4. Klik tanda panah ke bawah pada kotak Convert to lalu pilih ‘Cell Phone (H.263 3GP)’. Lalu klik ‘OK’. Proses akan berlangsung beberapa lama tergantung besar tidaknya file video tersebut.
  5. Selesai. Sekarang silakan copy file tadi ke MP5 anda pada folder Video.

Semoga Sukses!

Postingan Lainnya:

2 komentar:

  1. nice info yang menarik.,

    terimakasi kunjungan balik blog saya jyga gan

    BalasHapus
  2. https://youtube.com/shorts/9BHhnRYjKMw?feature=share

    BalasHapus